Hero Mobile Legend Yang Wajib Digunakan

Halo Gess ketemu lagi sama mimin, yang tidak ahli di bidang apapun hehehe
Disini Mimin akan berbagi informasi tentang hero apa saja yang biasa di pakai untuk push rank di game Mobile Legend.


1. WanWan
sumber: TopongBLOG

Moonton baru saja merilis hero terbarunya di Mobile Legends. Iya benar, dia adalah Wanwan ‘The Agile Tiger’. Hero Marksman ini resmi diluncurkan pada 26 November lalu.

WanWan adalah tergolong hero marksman yang sangat lincah.
Sebelum kalian memainkan nya, kalian harus tau skill skill nya terlebih dahulu.
Mari simak skill hero WanWan yang wajib kalian pahami.

Tiger Pace (Skill Pasif)

Ini adalah skill pasif dari hero WanWan yang akan aktif secara otomatis saat WanWan memulai serangan kepada lawannya.
Setiap hit yang di hasilkan akan memberikan damage 2,5% dari maksimal HP lawan dan akan meningkatkan damage sebesar 30% selama 6 menit.

Untuk menggunakan pasif tersebut secara optimal, anda harus melakukan serangan memutari lawan agar weakness itu pecah. 
Bisa dari depan, Belakang, Kanan, dan Kiri.

Jika weakness tersebut pecah, maka ultimate baru bisa digunakan, mungkin terdengar sulit.
Akan tetapi burst damage yang dihasilkan sangatlah besar.

Swallow Path (Skill 1)

Efek lain dari skill ini adalah mentrigger Tiger Pace miliknya sebelum melakukan serangan dari 4 sisi.
Dan efek ini mampu memberikan efek stun selama 0,5 detik, terhadap lawan yang terkena 2x skill ini.

Needles In Flower (Skill 2)

Skill 2 ini nampaknya akan cukup membuat perbedaan bagi Wanwan dibandingkan oleh Marksman lainnya. Disaat kelas Marksmans hanya mengandalkan Battle Spell atau kecepatan tangan dalam menghindari Crowd Control akan berbeda dengan skill ini.

Wanwan mampu melepaskan ledakan dan menghilangkan semua efek CC yang mengenai dirinya serta memberikan damage tambahan atas ledakan kepada hero lawan yang berada di sekitarnya.
Selain itu, Needles in Flower juga menambah Movement Speed sebesar 25% selama 2 detik.

Crossbow Of Tang (Skill 3)

Wanwan dapat terbang ke udara dan menggunakan Crossbow of Tang untuk menghancurkan lawan yang sudah ditentukan dalam waktu 3 detik.

Selama 3 detik, Ultimate kamu akan dikunci menjadi basic attack pada saat Wanwan masih terbang dan terus melakukan serangan cepat kepada lawan.

Apabila hero yang sudah ditentukkan tersebut mati, Crossbow of Tang akan mengincar target di sekitarnya hingga waktunya habis.


2. Ling
sumber: TopongBLOG

Berikut skill dari hero Ling:

Cloud Walker (Skill Pasif)

Ling tidak memiliki mana, namun digantikan oleh sebuah bar baru bernama lightness yang dapatt digunakannya untuk menggunakan skill. Saat Ling berada di dekat tembok / dinding, Ling akan merestore 2 dari lightness pointnya per detik, dan setiap memukul musuh, Ling akan mendapatkan 5 point Lightness Point.

Finch Poise (Skill 1)

Ling menggunakan Lightness point yang dimilikinya untuk melompat ke dinding yang diarahkannya dan melompat tanpa menggunakan Cooldown sama sekali.

Defiant Sword (Skill 2)

Ling melakukan charge ke arah yang dituju, dan setelahnya melakukan gerakan stab ke musuh terdekat, memberikan damage lebih dengan tambahan critical chance 25%, dan attack tersebut dianggap sebagai basic attack yang akan mentrigger attack effects. Hebatnya lagi, jika Ling berada di tembok dan menggunakan skill ini untuk menyerang musuh yang di tanah. Ling akan memberikan damage dalam area, dan jika Critical, akan memberikan efek slow sebesar 30% selama 1 detik.

Tempest Of Blades (Skill 3)

Ling melompat keatas udara, dan melakukan channeling selama 2.5 detik, dan selama waktu itu juga dia akan menjadi immune terhadap semua damage. Setelahnya, ia akan menerjang musuh yang berada dibawahnya, dan memberikan damage lebih, serta mengeluarkan 4 pasang pedang.


3. Gusion
sumber: TopongBLOG

Gusion adalah hero dengan peran ganda, yaitu assassin dan mage. Hero ini mampu blink kearah musuh yang terkena dagger miliknya. Dia bahkan mampu membunuh musuhnya hanya dengan sekali combo.


Dagger Spacialist (Skill Pasif)

Setiap kali Gusion mengeluarkan skill akan mendapatkan rune untuk senjatanya. Setelah 3 rune terkumpul, serangan basic selanjutnya menjadikan 10% damage atas hilangnya HP lawan.

Sword Spike (Skill 1)

Setiap Gusion Mengeluarkan dagger ke arah yang ditentukan, dan lawan yang terkena akan terkena serangan fisik. Maka tekan sekali lagi untuk langsung menuju ke tempat musuh yang terkena dagger tersebut.

Shadowblade Slaughter (Skill 2)

Setiap kali Gusion mengeluarkan 5 dagger ke arah yang ditentukan, dan tekan sekali lagi untuk mengembalikan dagger tersebut ke arah Gusion.

Incandescence (Skill 3)

Berpindah ke tempat yang telah ditentukan, setelah menggunakan skill ini, skill pertama dan kedua bisa langsung digunakan kembali. Dan dengan menggunakan skill ini akan menambah movement speed Gusion selama 4 detik. Kemudian kalian bisa menggunakan skill ini lagi untuk berpindah ketempat yang telah ditentukan.

~End~


Oke Gess, jangan lupa tinggalkan pesan di kolom komentar Yang tersedia di bawah.

Jangan lupa share Gess:) Thank You For Reading Gess:))

4 Responses to "Hero Mobile Legend Yang Wajib Digunakan"

Penulis said...

Nice artikel

Septian RK said...

matursuwun mas:)

BLOGjancok said...

Sama sama mas, semoga bermanfaat:)

TopongBLOG said...

Terimakasih atas kunjungan nya, jangan lupa kembali:)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel